Kota Pariaman– 6 orang siswa-siswi terbaik dari Desa Sikapak Barat Kecamatan Pariaman Utara lolos dalam perlombaan FLS2N (Festival Lomba Siswa Siswi Nasional) Tingkat Kecamatan menuju Ke Tingkat SD Se-Kota Pariaman Tahun 2021. Selasa(22/6)

Perlombaan FLS2N ini sudah dimulai untuk siswa-siswi SD se-kecamatan Pariaman Utara yang di selenggarakan di beberapa tempat yaitu di Joyo Makmur dan SD 23 Padang Birik-Birik.

Berbagai kategori perlombaan, ada 6 orang dari SD 02 dan SD 09 Sikapak Barat menjuarai di tingkat kecamatan Pariaman utara yang nantinya akan dilanjutkan ditingkat Kota Pariaman.

Adapun siswa SD dari Desa Sikapak tersebut sebagai berikut, untuk kategori “Lomba Gambar Bercerita” Mike yang bersekolah di SD 02 sikapak barat mendapatkan juara 1 dan Latifa mendapatkan juara 3 dari SD 09 Sikapak Barat.

Untuk kategori “Lomba Anyaman”, Zikra dari SD 09 mendapatkan juara 1 dan Olif dari SD 02 mendapatkan .

dan untuk kategori ” Lomba Bernyanyi” istiqumah djaafar dari SD 02 mendapatkan juara 1 dan Regina dari SD 09 mendapatkan juara 3.

Kepala Sekolah SD 02 Sikapak Barat lis mardianto mengatakan bahwa “kami sangat bangga atas prestasi yang telah diperoleh anak didik kami, mereka selalu semangat dan bekerja keras dalam mengikuti lomba FL2SN ini.”

“Dan kami atas nama sekolah mengucapkan terimakasih kepada guru pembimbing yg telah berusaha dan sabar dalam melatih anak didik kami sehinggga mendapatkan hasil yg sangat memuaskan” Ujarnya

“Terimakasih kapada buk rahmi yang telah melatih dan membimbing anak didik kami sehingga mendapatkan hasil yg sangat memuaskan.”ungkapnya

Mutia Rahmi salah seorang pelatih siswa SD di Sikapak Barat juga mengatakan bahwa “kami bersyukur diberikan amanah untuk melatih kedua SD 09 dalam persiapan lomba gambar bercerita dan untuk SD 02 melatih gambar bercerita dan kriya anyam.

“Dengan semangat dan antusias nya anak-anak dalam latihan bersama kami, Alhamdulillah meraih peringkat dan masuk dominasi FLS2N ke tingkat kota yg akan di adakan bulan juli.” Ujarnya

“Harapan kami siswa siswi khusus nya desa sikapak barat yang masuk dalam dominasi untuk tingkat kota dapat meningkatkan kreatifitas dan terus mengeksplor ekspresi dalam berkarya.”Ungkap rahmi mengakhiri. (IMRN/FCP)

By Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *