infopariaman.com-Walikota Pariaman Genius Umar bersama Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Pariaman dengan agenda mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia Joko widodo dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun 2020, Jumat (14/8).

Paripurna digelar di ruang rapat utama Gedung DPRD Kota Pariaman dan dihadiri Forkopimda Kota Pariaman, Sekwan beserta jajaran dan seluruh anggota DPRD Kota Pariaman. Berbeda dengan tahun sebelumnya, saat ini Kota Pariaman dan daerah lainnya sedang di landa pandemi covid-19. Pelaksanaan paripurna tetap diikuti oleh Plt.Sekretaris Daerah Kota Pariaman, Staf Ahli, Para Pimpinan OPD dan Camat se-Kota Pariaman, Organisasi kepemudaan dan kemasyarakatan Kota Pariaman namun secara virtual dan dari masing – masing tempat kerja.

Walikota Pariaman dalam hal ini mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD Kota Pariaman Fitri Nora dan anggota DPRD lainnya yang telah bekerja sama denga baik selama ini untuk kemajuan dan perkembangan Kota Pariaman.

“Hari ini kita menghadiri rapat paripurna DPRD Kota Pariaman dengan agenda mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia Joko widodo. Rapat paripurna ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Pariaman Fitri Nora. Dan alhamdulillah rapat paripurna berlagsung khidmat, “ ungkap Walikota Pariaman Genius Umar.

menanggapi pidato presiden RI, Genius yang didampingi Mardison bertekad untuk tetap semangat dalam mengisi pembangunan. Pemerintah Daerah dan DPRD secara bersama – sama berkolaborasi dalam percepatan pembangunan daerah walaupun dalam situasi pandemin covid-19.

“Meskipun dalam masa pandemi covid-19 tetapi kita mesti selalu menjalankan tugas sebagai pemerintah daerah dan DPRD untuk melakukan pembangunan dan memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat, “ tambahnya.

Sementara itu Ketua DPRD Kota Pariaman, Fitri Nora dalam sambutannya mengatakan, Paripurna kali ini adalah khusus mendengarkan Pidato kenegaraan dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi). Dengan adanya Paripurna ini, diharapkan seluruh pejabat di Kota Pariaman bisa mengimplementasikan apa yang disampaikan oleh Presiden.

“Ayo kita dengarkan Pidato kenegaraan presiden dengan hikmad, dan kita tanamkan nasionalisme  dengan kerja nyata untuk membangun Republik Indonesia umumnya dan Kota Pariaman khususnya,” tutupnya (FCP)

By Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *