Kota Pariaman – Ajang renuian SMP 3 Kota Pariaman tidak hanya sekedar bertatap muka dan silaturahmi saja, melainkan diisi dengan kepedulian pembangunan mushola sekolah.

Hal tersebut diungkapkan, Ketua Alumni SMP 3 Kota Pariaman, Yandrizon ketika di wawancarai media saat kegiatan batagak kudo-kudo mushola SMP 3 Kota Pariaman. Selasa(12/12).

Yandrizon mengatakan “kita di awalnya litas alumni ketika itu meminta ekspos dari pihak sekolah untuk menyampaikan kondisi sekolah dan rencana kedepan untuk pembangunan sekolah.

“dari ekspos tersebut pihak sekolah menyampaikan tentang rencana pembangunan mushola yang representatif untuk ibadah dan kegiatan keagaaman siswa di sekolah.”ungkapnya.

Ia menyebutkan, “Sehingga alumni melakukan “badoncek” atau iuran seluruh angkatan untuk pembangunan mushola sekolah.”

“Harapan kedepannya semoga mushola at-taqwa cepat selesai dan kami dari alumni berupaya untuk membantu segala isi mushola.”katanya.

Zulkarnaini Ketua Panitia Batagak Kudo-Kudo SMP 3 Kota Pariaman menjelaskan tentang latar belakang mendirikan mushola sekolah ini yakni mengingat jadwal sekolah di kota pariaman dari senin sampai jum’at.

“Dengan jumlah siswa SMP 3 Kota Pariaman hampir 600 orang siswa, tentu tidak bisa menampung siswa-siswi melaksanakan sholat zuhur di sekolah, dengan hal itu mushola yang ada sekarang belum bisa menampung banyak siswa kita di sekolah.”ujarnya

“Untuk itu, kami majelis guru meminta dukungan kepada semua pihak termasuk alumni kita untuk membangun mushola yang representatif atau yang lebih besar lagi.”katanya.

ia kembali menyebutkan “Alhamdulillah kita mendapat dukungan dari alumni, majelis guru, dan wali murid untuk pembangunan mushola.”

Progres mushola kita ini lebih kurang 60 persen,dan ditargetkan awal januari masuknya semester mushola at-taqwa bisa selesai sehingga siswa kita bisa melaksanakan sholat.

“Kita mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpatisipasi sehingga kita bisa melaksanak “batagak kudo-kudo” pada hari ini.”ujarnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMP 3 Kota Pariaman, Linasri mengapresiasi kepada semua pihak yang membantu pembangun mushola at-taqwa ini.

Dengan berdirinya mushala berkat bantuan dari alumni SMPN 3 Pariaman kata Linasri, kedepan tentu siswa-siswi kami bisa dengan senang hati dalam melaksanakan praktek ibadah sholat, biasanya dalam kegiatan hari besar Islam selalu menumpang ke mesjid terdekat seperti mesjid Anur-Zainul yang jaraknya cukup jauh dari sekolah.

“Alhamdulilah selaku kepala sekolah SMPN 3 Pariaman, saya mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh angkatan ikatan keluarga alumni SMPN 3 Pariaman baik ranah maupun rantau yang senang tiasa memberikan bantuan dalam menyumbangkan moril untuk membangun sebuah mushala ini” Kata Kepsek, Linasri. (F/H)

By Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *