infopariaman.com—Pemerintah Kota Pariaman dan Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat menjalin kerja sama dalam bidang Kemetrologian atau ilmu tentang ukuran, timbangan, dan takaran guna menciptakan tertib ukur di daerah itu.
hal ini ditandai dengan ditandatanganinya nota kesepakatan oleh Walikota Pariaman Genius Umar dan Bupati Pasaman Yusuf Lubis, bertempat di Balairung Rumah Dinas Bupati Pasaman, Senin (21/9/2020).
Genius Umar menyampaikan dengan kerjasama ini akan meningkat kan hubungan antar kedua daerah.
“Kerjasama antar dua daerah ini merupakan bukti sinergi dalam rangka meningkatkan kinerja dan perekonomian masing-masing daerah.” Ujar Genius
Genius menambah kan bahwa kerjasama ini adalah sesuai dengan UU nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah dan juga hal ini sesuai dengan peraturan pemerintah Nomor 28 Tahun 2018.
“Kota Pariaman di tahun 2019 sudah mendapatkan penghargaan percontohan daerah tertib ukur di Indonesia dan satu-satunya di Provinsi Sumatera Barat, karena itu kita dapat membagi Kiat dan kerjasama dengan daerah lain dalam hal Kemetrologian ini, “ujarnya.
Kerjasama ini juga menjadi sebuah momentum untuk meningkatkan kerjasama antar daerah di bidang lainnya. Sehingga pemertaan pembangunan, peningkatan ekonomi serta pariwisata akan merata di seluruh kabupaten kota yang ada di sumbar.” Pungkas Genius
Yusuf Lubis mengucapkan terimakasih dan sangat mengapresiasi pemerintah kota pariaman yang telah menjalin kerjasama dengan Kabupaten pasaman.
Kami menyambut kedatangan walikota pariaman beserta rombongan pemko pariaman yang mana kita ketahui pemko pariaman sudah menjadi daerah yang terbaik di bidang meteorologian atau tertib ukur.”ujarnya
“Semoga kerjasama pasaman dan kota pariaman akan meningkat di bidang sektor lainnya.” Imbuh Yusuf Lubis.
Tampak hadir dalam acara tersebut dari Pemkab Pasaman selain Bupati Pasaman Yusuf Lubis, Sekda kabupaten pasaman serta beberapa kepala OPD di lingkungan pasaman dan juga beberapa kepala OPD di lingkungan pemko pariaman.(FCP/J)